Thursday, 31 December 2015

Kerugian dan Resiko Root Android

Inilah Kerugian dan Resiko Root Android . Anda yang sudah membaca artikel sebelumnya tentang root Android pasti sudah tau apa keuntungann... thumbnail 1 summary
Inilah Kerugian dan Resiko Root Android. Anda yang sudah membaca artikel sebelumnya tentang root Android pasti sudah tau apa keuntungannya, namun tentu saja dibalik itu juga terdapat kerugian atau resiko root bagi pengguna smartphone Android meskipun tidak terlalu besar. Saya akan mencoba menjelaskan beberapa poin resiko yang bisa tambul dari aktivitas tersebut.

Banyak sekali pemakai Smartphone tergiur melakukan root pada ponselnya ini semua disebabkan sangant banyak fitur atau tools yang aktif / bisa digunakan dengan leluasa saat ponsel dalam keadaan sudah di root. Tapi berhati-hatilah jangan sampai karena kelalaian smartphone anda menjadi error, hang, bootloop, atau mati total.



Root Android


Berikut ini ada beberapa point kerugian atau resiko root Android yang mungkin akan anda alami;

1. Garansi Hilang


Biasanya semua vendor tidak akan bertanggung jawab atau kerusakan total yang terjadi pada ponsel anda jika diketahui bahwa ponsel sudah di root atau kerusakan disebabkan oleh kesalahan saat rooting Android. Namun, saya ada membaca beberapa referensi jika ingin melakukan pengaduan dalam hal garansi / masih dalam masa garansi smartphone Android anda terlebih dahulu di-unroot agar kembali seperti semula.

2. Rentan Virus

Bukan Dikarenakan ponsel dalam keadaan root virus bisa masuk, tapi melalui root pengguna bisa dengan mudah menginstal applikasi yang tidak berlisensi/resmi atau aplikasi yang tidak terdaftar di play store Android. Dengan begitu bisa saja pembuat aplikasi iseng/sengaja memasukkan virus kedalam applikasi tersebut dan akan mudah menginfeksi ponsel anda ketika diinstal. Jadi bijaklah dalam memilih aplikasi.

3. Rentan Hang dan Error

Ponsel Android dalam keadaan root bisa saja mudah sekali Hang, Error, Bootloop, atau mati total dikarenakan kinerja sistem digenjot/dipaksa dengan cara custom dalam sistemnya.

4. Performa Menurun

Hp Android yang sudah diroot memang memiliki kecepatan yang meningkat tajam. Itu dikarenakan pengguna bisa mengcustom perangkatnya hingga menadapatkan kemampuan maksimalnya. Namun, dalam jangka panjang itu bisa berakibat buruk. Kita tau dengan diroot kita bisa memaksa ponsel agar bekerja lebih keras yang biasanya dibatasi, inilah yang membuat performa menurun. Jadi bijaklah jika ingin memaksimalkan kinerja Hp.

5. Resiko Mati Total

Memang resiko mati total disebabkan kesalahan dalam melakukan root sangat kecil, namun anda harus extra hati-hati. Pastikan anda sudah mengikuti prosedur root yang benar sesuai spesifikasi smartphone masing-masing. Agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.

Mungkin masih banyak yang lainnya, namun secara garis besar itulah 5 kerugian ataupun resiko yang timbul jika melakukan root Android. Cukup sampai di sini info dari saya, semoga bermanfaat bagi pengunnjung setia datakubloger. Terima kasih :)

No comments

Post a Comment

'; /* * * DON'T EDIT BELOW THIS LINE * * */ (function() { var dsq = document.createElement('script'); dsq.type = 'text/javascript'; dsq.async = true; dsq.src = '//' + disqus_shortname + '.disqus.com/embed.js'; (document.getElementsByTagName('head')[0] || document.getElementsByTagName('body')[0]).appendChild(dsq); })(); '; // required: replace example with your forum shortname /* * * DON'T EDIT BELOW THIS LINE * * */ (function () { var s = document.createElement('script'); s.async = true; s.type = 'text/javascript'; s.src = '//' + disqus_shortname + '.disqus.com/count.js'; (document.getElementsByTagName('HEAD')[0] || document.getElementsByTagName('BODY')[0]).appendChild(s); }());